Kedai Coffe di Wakatobi Beri Menu Gratis Setiap Hari Jumat

393
Kondisi Kedai Halo Coffe Saat dikunjungi pecinta Coffe di Wakatobi - Foto: Samidin/Suryametro.id

WANGI-WANGI, suryametro.id – Di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), usaha kedai Kopi kini mulai menjamur di setiap sudut kota. Dengan begitu, untuk menarik para pencinta kopi, masing-masing tempat ngopi menciptakan berbagai keunikannya tersendiri.

Jika pada kebanyakan Kedai kopi mencari keuntungan yang sebesar-besarnya, berbeda dengan kedai Kopi yang satu ini. Salah satu kedai kopi di Wakatobi ini, tidak soal keuntungan duniawi, kedai kopi ini juga mencari pahala dengan bersedekah.

Kedai Halo Coffe namanya, terletak di jalan La Ode Samburaka nomor 54, Kelurahan Pongo, Kecamatan Wangi-Wangi, kedai Kopi ini menawarkan menu gratis berupa kopi dan makan gratis di setiap Jum’at pagi mulai pukul 07.00 – 09.00 wita

Pemilik kedai Kopi, Irwan Agung mengatakan, Kedai Halo Coffe telah membuka ngopi dan sarapan gratis sejak tiga minggu yang lalu. Niatnya membuka kopi gratis, selain untuk bersedekah di hati Jumat, ngopi gratis ini juga dilakukan untuk memantik silaturahmi bagi para penikmat Kopi.

“Dengan adanya ngopi gratis ini, masyarakat bisa lebih mengenal tentang Kopi asli dari biji-bijian Kopi asli sehingga bisa mengurangi konsumsi kopi dalam bentuk saset yang kemungkinan sudah tercampur dengan bahan-bahan kimia,”katanya.

Tempat ngopi yang buka setiap hari hingga pukul 23.59 wita ini, juga menawarkan tempat diskusi yang nyaman, terdapat ruangan yang diperuntukkan untuk berdiskusi, bebas WiFi untuk pencinta game dan tempat nongkrong yang berhadapan dengan langsung dengan jalan raya.

Menu andalannya berupa kopi tanpa gula dan tanpa susu, disebutnya dengan V60, menurut Irwan Agung, V60 merupakan menu terbaik karena menggunakan kopi single origin arabica dan diproses dengan cara roasting bermutu tinggi sehingga mendapatkan hasil murni cita rasa kopi yang sebenarnya.

“Kami juga menjual dengan harga terjangkau mulai dari harga Rp 5 ribu sampai Rp 20 ribu,” tuturnya.

Dengan harga goceng tersebut, Irwan Agung mengklaim, Kedai kopinya layak di tongkrongin oleh semua kalangan, mulai dari kelas pelajar, mahasiswa hingga Orangtua.

“Selain ajang silaturahmi, ngopi gratis ini dimaksudkan untuk memberikan informasi bahwa Brand Kopipaste yang dahulu pernah dikenal masyarakat luas di Wangi-wangi kini telah berubah nama menjadi Halo Coffe,” pungkasnya.

Reporter: Samidin