BAUBAU, suryametro.id – Pelabuhan Murhum Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), sejak pagi tadi, Minggu (08/05/2022), dipadati penumpang kapal cepat Ekspres Bahari tujuan Kota Kendari.
Berdasarkan data penumpang kapal, tercatat ada 413 orang tujuan Kendari di pagi hari, sementara diwaktu siang hari, tercatat sebanyak 534 orang penumpang Ekspres Bahari.
Kepala Cabang PT Pelayaran Darma Indah Ichal mengungkapkan, kepadatan penumpang kapal tujuan Kendari terjadi sejak tiga hari yang lalu. Sementara hari ini, merupakan puncak arus balik.
“Kalau besok itu mungkin juga masih ada, karena penumpang kapal yang tidak kebagian tiket hari ini, kita alihkan besok pagi atau besok siang. Tapi yang pastinya, jumlah penumpang kita prediksi mulai normal kembali,” kata Ichal.
Sejak terjadinya lonjakan jumlah penumpang , PT Pelayaran Darma Indah menyiapkan tambahan armada Ekspres Bahari. Hal itu dilakukan, untuk mengakomodir para penumpang.
“Jadi ada satu kapal yang kita siapkan, setelah memuat penumpang dari Baubau tujuan Kendari, setiba di Kendari kapal itu kembali kosong ke Baubau. Supaya penumpang yang tidak kebagian tiket, bisa diangkut,” kata Ichal menutup.
Penulis: Adhil