BAUBAU, suryametro.id – Setelah diamankan satuan reskrim Polres Muna belum lama ini, pelaku penghina ibu negara yang diunggak diakun tiktok Elsanita628 langsung dibawa ke rumah sakit jiwa (RSJ) Kota Kendari untuk menjalani proses pemeriksaan kesehatan. Pelaku disebut alami gangguan jiwa.
Idabia, orang tua angkat pelaku mengakui, jika pelaku yang diketahui bernama lengkap Elsanita Samsari memang mengalami gangguan jiwa. Setiap hari, pelaku kerap terlihat berbicara sendiri bahkan sering menari-nari didepan cermin.
Baca Juga: Diduga Hina Ibu Negara, Seorang Perempuan di Muna Ditangkap Polisi
“Kalau kita tegur, dia balik marah. Kalau ada burung atau angin kencang, selalu dia bilang ada pak Jokowi datang. Itu anak kasian bukan anak kandungku, ada yang bawaan saya itu anak tahun 1988 waktu saya mau pergi kerja di Puskesmas Tampo. Orang yang bawakan saya itu, saya tidak kenal bahkan siapa orang tuanya ini Elsanita sampe sekarang saya tidak tahu,” cerita Ibu Idabia kepada suryametro.id, Senin (25/07/2022).
Atas perbuatan sang anak angkatnya itu, Idabia memohon maaf kepada Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi. Idabia berharap, Ibu Negara berkenan memaafkan anaknya yang menderita kelainan jiwa.
Baca Juga: Warga Muna Penghina Ibu Negara Jalani Pemeriksaan di RSJ Kendari
Idabia juga berharap, pemerintah bisa membantu pengombatan anak angkatnya itu selama berada di RSJ Kota Kendari.
“Kita ini orang susah kasian, jadi tolong bantu obati anak saya. Sekali lagi, saya sebagai ibu, meskipun hanya ibu angkatnya, meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada ibu negara,” tambahnya menutup.
Editor: Adhil