Seorang Pemuda di Kota Baubau Ditemukan Tewas Gantung Diri di Rumah Kos

BAUBAU, suryametro.id – Seorang pemuda inisial AS (26), ditemukan tidak bernyawa di dalam rumah kosnya di Kelurahan Bataraguru, Kecamatan Wolio, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (03/06/2023) sekitar pukul 19.00 Wita.

Korban pertama kali ditemukan oleh adinya dengan kondisi leher terikat tali di tangga.

Adik korban, Risman mengetahui kondisi kakaknya saat memanggil korban untuk makan malam. Namun saat di panggil, korban tidak merespon.

“Pas dia tidak mendengar dipanggil, saya langsung mengintip di lubang dinding kamar. Disitu saya lihat, lehernya terikat,” ungkap Risman.

Risman juga mengaku, korban memiliki riwayat gangguan jiwa dan pernah dirawat di RS jiwa Kendari.

Kasi Humas Polres Baubau, AKP Abdul Rahmad dikonfirmasi mengatakan, usai mendapatkan laporan, tim inavis telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengevakuasi korban untuk dilakukan visum.

“Pihak keluarga menerima dengan ikhlas meninggalnya korban dengan cara gantung diri, serta renacananya dikembalikan ke kampung halamannya di Kecamatan Lakudo, Kabupaten Buton Tengah (Buteng) untuk dikebumikan,” terang AKP Abdul Rahmad.

Editor: Adhil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top