BAUBAU, suryametro.id – Dies Natalis Ke-2 Universitas Muslim (UMU) Buton, telah mengukir dua prestasi. Hal itu disampaikan langsung oleh ketua Yayasan UMU Buton sendiri saat membawakan sambutannya, Selasa (25/5/21).
Ketua Yayasan UMU Buton, H brahim Marsela mengatakan, keberhasilan UMU Buton dalam kurun waktu dua tahun, berdasarkan evaluasi terakhir dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, melalui lembaga layanan LM Dikti wilayah IX Wilayah Sulawesi, dengan mendapatkan dua prestasi dalam kurun waktu dua tahun.
“Prestasi yang kami dsapatkan, pertama sebagai unversitas yang paling kreatif di wilayah Kepton dengan mendapatkan angka dua koma lebih, sementara mitra UMU Buton hanya mendapatkan nilai nol koma lebih. Kemudian prestasi ke dua, UMU Buton mendapat penghargaan sebagai perguruan tinggi yang paling inovatif di wilayah Kepton yang disampaikan langsung oleh kepala LM Dikti wilayah IX,” ucapnya.
Ia berjanji, akan memberikan proses pembelajaran terbaik, dengan bagaimana membentuk akhlakul korimah, bagaimana membentuk intelektual dan bagaimana membentuk keterampilan daripada anak didik.
“Hal ini dimaksudkan untuk melahirkan SDM yang betul-betul memiliki karakter unggul, semangat pantang menyerah, memiliki kerja keras, memiliki daya juang yang tinggi, dan menghargai kedua orang tuanya,” tuturnya.
Selain itu, Ketua DPRD Kota Baubau H Zahari, sangat mengapresiasi dan berharap, sebagai salah perguruan tinggi swasta di Kota Baubau, Universitas Muslim (UMU) Buton mulai melesat untuk sejajar dengan kampus-kampus lain.
“Usianya masih tergolong muda, tapi kampus ini memiliki spirit untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa di bidang digital technologi, interpreneurship dan aktivitas berbahasa inggris. kita berharap UMU Buton mampu menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, inovatif, serta mampu bersaing dalam setiap perubahan,” tutupnya.
Reporter : Novi/M3
Editor : La Ode Muh. Abiddin