Personil Polres Buton Tes Urine, Kapolres: Kita Harus Bersih

48 views
Kapolres Buton AKBP Gunarko, saat menandatangani komitmen Anti Narkoba. (Foto; Humas Polres Buton)

BUTON, suryametro.id – Kepala Kepolisian Resor (Polres) Buton AKBP Gunarko, memimpin apel penandatangan Komitmen Anti Narkoba yang diikuti Pejabat Utama dan seluruh anggota serta ASN Polres Buton, Senin (21/6/2021) di halaman Mapolres Buton.

Selain itu, guna mencegah penyalahgunaan narkoba di instansinya, Polres Buton juga menggelar tes urine kepada seluruh personilnya.

Kapolres Buton mengatakan, kegiatan tersebut untuk penandatanganan pakta integritas dan sebagai komitmen Anti Narkoba secara bersama, agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan maupun peredaran narkotika dan obat-obatan terlarang.

“Narkoba harus diberantas, kalau ditemukan ada anggota yang menyalahgunakan atu terlibat narkoba maka akan diberikan sanksi tegas disiplin, kode etik, hingga pidana umum,” ucapnya.

Kapolres berharap, komitmen Anti Narkoba yang sudah ditanda tangani oleh semua anggota, bukan hanya serimonial saja namun suatu kewajiban untuk dilaksanakan. Sehingga apabila ada anggota yang terlibat Narkoba, akan dilakukan tindakan sesuai hukum yang berlaku sampai dengan proses pemberhentian dengan tidak hormat (PTDH).

Dikatakan, setiap anggota Polri dan ASN Polri memiliki kewajiban memberikan edukasi dan imbauan kepada keluraga, serta masyarakat agar tidak menyalahgunakan dan mengedarkan Narkoba.

Penandatangan Komitmen Anti Narkoba secara simbolis dilakukan oleh masing-masing bagian, satuan fungsi dan ASN yang disaksikan langsung oleh Kapolres Buton.

Ia menambanhkan, pihaknya melakukan tes urine yang diikuti oleh semua anggota Polres Buton. Gunarko menjelaskan, kegiatan tes urine ini bertujuan untuk memberikan pemahaman, agar tidak ada anggota yang coba-coba dengan Narkoba.

Kapolres Buton AKBP Gunarko, saat memantau pelaksanaan tes urine. (Foto: Humas Polres Buton)

“Kegiatan tes urine ini juga dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke 75 dan kedepan akan dilakukan secara rutin. Bisa jadi dua atau tiga bulan sekali,” katanya.

“Sebelum menertibkan masyarakat, maka kami melakukan penertiban terhadap anggota terlebih dahulu. Apalagi narkoba juga menjadi salah satu atensi dari Kapolri,” sambungnya.

Di antaranya, terkait kedisiplinan anggota terkait narkoba menjadi salah satu program Kapolri. Oleh karena itu, Polres Buton melaksanakan tes urine bebas narkoba.

Kapolres menegaskan, dalam penindakan kasus penyalahgunaan narkoba, tidak akan tebang pilih, baik masyarakat umum ataupun anggota Polri yang terbukti terlibat kasus tersebut akan ditindak dan diproses sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kami tidak akan menutup-nutupi, jika ada anggota yang terlibat narkoba akan diproses hukum, ini menunjukkan bahwa kami tidak takut melakukan tes urine. Kita harus bersih. Tidak ada anggota yang terkontaminasi narkoba. Kita harus menjadi suri tauladan buat masyarakat,” tandasnya.

(tribrata-news.buton.sultra.polri.go.id)