Jelang Musda, KNPI Baubau Konsolidasi Bersama Kelompok Cipayung

85 views
Jelang Musda, KNPI Baubau Konsilidasi Bersama Kelompok Cipayung. Foto: Novi/suryametro.id

BAUBAU, suryametro.id – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Baubau mulai memantapkan persiapan pelaksanaan musyawarah daerah (Musda). Setelah merampungkan pengurus ditingkatan kecamatan, Ketua karateker KNPI Baubau, dr Achmad didampingi sekretaris La Ode Risky Satria, beserta pengurus KNPI Kecamatan, menggelar silaturahmi bersama kelompok Cipayung Plus Kota Baubau, Rabu (30/06/2021).

Beberapa pengurus organisasi kelompok Cipayung yang sempat hadir diantaranya, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM).

Bagi dr Achmad, pertemuan ini dirasa penting karena kelompok cipayung sebagai rahim dari KNPI patut dimintai restunya, sehingga dapat terlibat mengawal perjalanan Musda kedepan. Terpentingya, pertemuan ini bertujuan untuk menyatukan persepsi bersama membangun KNPI menjadi wadah yang dapat mengakomodir potensi yang dimiliki berbagai elemen kepemudaan.

“Silaturahmi ini dilakukan dalam rangka membangun kerja-kerja kolaboratif pemuda sehingga dalam pelaksanaan musda nantinya, dapat mengakomodir kepentingan pemuda Kota Baubau,” kata Achmad.

Sementara itu, Sekretaris KNPI Baubau La Ode Risky Satria, mengakui bahwa pertemuan kali ini juga dilatarbelakangi kondisi KNPI yang selama ini kehadirannya dirasa belum menyentuh organisasi pemuda, terutama kelompok cipayung.

Sehingga lewat pertemuan ini, dapat dibicarakan bagaimana membangkitkan dan mengembalikan marwah KNPI secara bersama-sama.

“Kami berharap, lewat silaturahmi ini dapat terbangun komunikasi yang baik untuk mengangkat organisasi ini secara baik ditengah aktifitas berbagai kelompok kepemudaan, dan masyarakat pada umumnya,” tegas Risky.

Oleh karena itu, mantan Ketua HMI ini mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh kelompok cipayung yang sudah menyambut baik silaturahmi ini, selanjutnya akan ditindaklanjuti dengan pertemuan-pertemuan maupun kegiatan lainnya yang mengarah kepada kegiatan bersama, terutama terkait dengan pelaksanaan musda tersebut.

Reporter: Novi
Editor: Adhil