Bupati Buton Berikan Edukasi Tentang Pencegahan Covid-19 di Masyrakat Kapontori

63 views
Bupati Buton, La Bakry saat memberikan edukasi penyecegahan covid-19 kepada masyrakat Kapontori - Doc: Kominfo Buton

BUTON, suryametro.id – Bupati Buton Drs La Bakry MSi, tidak henti-hentinya mengingatkan warganya, untuk terus waspada dengan perkembangan penyebaran virus covid 19. Meski Kabupaten Buton masuk dalam ketegori level dua, Bupati terus mendorong warga Buton untuk tidak lengah dan menerapkan protokol kesehatan.

Seperti yang dilakukan Bupati Buton, saat kujungan kerja dan memberikan bantuan beras di Kecamatan Kapontori, Kamis (29/7/2021) kemarin. Selain memberikan semangat kepada masyrakat Kapontori, La Bakry juga memberikan edukasi tentang pencegahan covid 19.

Selain itu, orang nomor satu di Buton itu, juga mengajak warga agar berpartisipasi membantu pemerintah dalam pencegahan penularan covid-19, dengan cara selalu menerapkan protokol kesehatan, saling mengingatkan serta saling menjaga diri dan keluarga, agar senantiasa aman dari paparan virus covid-19.

“Untuk keluar dari pandemi kita tidak boleh saling menyalahkan. Kita harus disiplin dalam menerapkan Protokol kesehatan dimulai dari diri sendiri dan keluarga,” ungkapnya, di hadapan warga Kecamatan Kapontori

Lanjutnya, jika masyarkat disiplin akan protokol kesehatan, maka itu sudah bisa dilakukan pada diri sendiri dan keluarga, Insya Allah masyarakat akan aman dan akan secepatnya keluar dari pandemi saat ini.

“Kita wajib bersyukur walaupun dengan adanya pembatasan kegiatan masyarakat tetapi kita khususnya warga Buton selalu ada fasilitas alam yang bisa kita kelola dengan baik. Kita bisa beraktifitas dikebun, mengeluarkan keringat, juga sekaligus menguatkan imun kita,” tuturnya.

Untuk diketahui, Pemerintah Kabupaten Buton menyalurkan bantuan berupa beras kepada masyrakat Kapontori, untuk 586 PKH dan 1204 BST. Dimana, bantuan itu merupakan dari Kementrian Sosial (Kemensos), sebagai program relaksasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). (Adm)