Polres Butur Salurkan Sembako untuk Warga Penyandang Disabilitas di Kulisusu

72 views
Kasat Bimmas Polres Butur, IPDA Hariddin saat memberikan paket sembako kepada warga penyandang disabilitas - Doc: Humas Polres Butur

BUTUR, suryametro.id – Warga kurang mampu dan penyandang disabilitas di Kabupaten Butom Utara (Butur), mendapat perhatian dari Polres Badung. Mereka diberikan paket sembako, untuk membantu meringankan beban akibat pandemi covid-19

Penyaluran paket sembako itu, dipimpin Kasat Bimmas Polres Butur IPDA Hariddin bersama angggota, dalam rangka melaksanakan Bakti Sosial (Bakso) berupa pemberian paket sembako kepada beberapa warga kurang mampu dan penyandang disabilitas di wilayah Kecamatan Kulisusu.

Kapolres Butur, AKBP Bungin Masokan Misalayuk, melalui Kasat Bimmas Polres Butur IPDA Hariddin mengatakan, pelaksanaan Baksos ini sebagai wujud kepedulian Polres Butur dalam membantu mengurangi beban masyarakat kurang mampu dan penyandang disabilitas di masa pandemi covid-19.

“Pandemi saat ini, berpengaruh terhadap perekonomiannya mereka, sehingga pemberian paket sembako dapat mengurangi beban masyrakat,” jelasnya

Lanjutnya, selain melaksanakan tugas pokok kepolisan yaitu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat serta penegakan hukum, pihaknya juga selalu berupaya mendekatkan diri kepada masyarakat.

Pada kesempatan itu juga, Kasat Bimmas Polres Butur bersama angggota, tidak lupa menyampaikan himbauan-himbauan Kamtibmas serta mengajak Masyarakat untuk melaksanakan vaksin serta mematuhi protokol kesehatan.

“Kami memberikan himbauan kepada masyrakat, agar selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumuan dan mengurangi mobilitas di luar rumah guna mencegah penyebaran virus covid-19,” tutupnya.(Adm)