Jangan Menyerah Hadapi Pandemi! Indonesia Bisa ‘Merdeka’ Lawan Penyakit Ini

80 views
Foto: Pradita Utama

JAKARTA, suryametro.id – Jelang peringatan kemerdekaan Indonesia ke-76, dr Reisa Broto Asmoro mengingatkan perjuangan menghadapi pandemi COVID-19 yang belum usai. Indonesia disebut punya sejarah menang melawan beberapa wabah penyakit berkat program imunisasi.

dr Reisa memberi contoh penyakit cacar yang disebabkan oleh virus variola. Pada tahun 1974 penyakit ini berhasil dihilangkan, sehingga saat ini mungkin tidak banyak orang yang mengetahuinya.

“Tahun 1974 penyakit cacar variola itu berbeda dengan yang sekarang mungkin tahunya cacar air varicella. Itu berhasil dihilangkan berkat program imunisasi nasional,” kata dr Reisa seperti dikutip dari Siaran Radio Kesehatan, Senin (16/8/2021).

Penyakit berikutnya yang juga berhasil dikalahkan Indonesia adalah polio. Penyakit menular yang menyebabkan kecacatan pada anak-anak ini sempat hilang pada tahun 1995.

“Untuk polio sendiri di tahun 1995. Itu pernah loh dilabelkan eradikasi polio, sempat di Indonesia itu sudah hilang virusnya,” kata dr Reisa.

“Situasi ini bertahan sampai 10 tahun sampai muncul laporan beberapa bayi lumpuh akibat polio di suatu wilayah pulau Jawa hanya karena tidak imunisasi,” lanjutnya.

Berdasarkan pengalaman-pengalaman tersebut, dr Reisa mendorong semua pihak untuk kini menyukseskan program vaksinasi COVID-19. Harapannya ke depan Indonesia bisa merdeka dari COVID-19, sama seperti wabah penyakit-penyakit yang berhasil dihilangkan sebelumnya.

(detik.com)