Ahmad Monianse: HMI Wajib Kedepankan Rasionalitas

65 views
Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse memberikan sambutannya di Milad HMI ke-74. Foto: Novi/suryametro.id

BAUBAU, suryametro.id – Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse berharap, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang saat ini memperingati hari jadi ke-74, wajib mengedepankan rasionalitas dalam memberikan kritik serta saran yang sifatnya membangun. Demikian disampaikannya saat menghadiri Milad ke-17 HMI di Gedung Maedani Kamis, 25 Februari 2021.

Dengan usia HMI saat ini, tentu menjadikannya sebagai salah satu organisasi cukup tua dan matang di Indonesia. Tentunya harus menjadikan seluruh kadernya menjadi lebih dewasa menyikapi hal-hal yang ada disekililingnya, mampu melahirkan gagasan-gagasan terbaru untuk menghadapi tantangan dimasa depan.

“Kader HMI harus menyikapi tantangan baru dengan metode-metode baru, utamanya disistem pengkaderan sudah harus benar-benar berubah. Mempersiapkan itu sangat penting untuk menghadapi tantangan zaman ini,” kata Monianse yang juga merupakan salah satu alumni HMI dan saat ini menjabat sebagai Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD-KAHMI) Kota Baubau.

La Ode Ahmad Monianse, juga berharap sinergiritas antar HMI dan pemerintah bisa terjalin dengan baik. Kritik dan saran bersifat membangun serta rasional sangat dibutuhkan untuk pembangunan Kota Baubau dimasa yang akan datang.

“Kemudian siklus tahunan pergantian kepemimpinan itu sedapat mungkin bisa memberikan perubahan di HMI. Dihari yang bersejarah ini, saya ucapkan selamat Milad, semoga HMI terus menjadi salahs satu organisasi kepemudaan yang lebih baik lagi dimasa yang akan datang,” tambahnya menutup saat memberikan sambutan.

Reporter: Novi
Editor: Adhil