BAUBAU, suryametro.id – Sebuah peti kemas terjatuh ke laut di Pelabuhan Murhum Kota Baubau, Rabu (23/2/2022). Peristiwa ini terjadi diduga akibat kelalaian sopir truk kontainer yang melaju agak cepat di area dermaga.
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Baubau, Jasra Yuzi Irawan mengatakan, mendapat laporan jatuhnya peti kemas di laut dari petugas lapangan. Awalnya ia menduga akibat jatuh dari kapal atau tali putus, namun setelah dicek ternyata akibat kelalaian sang sopir.
“Setelah kita cek, ternyata petih kemas itu jatuh akibat keteledoran sopir truk. Peti kemas kosong itu masuk dari luar dibawa kedalam pelabuhan, setelah diarea tikungan dermaga kecepatan agak tinggi sehingga peti kemas itu terlepas dari kuncinya dan jatuh ke laut,” terangnya.
Sebelum hanyut lebih jauh dari area dermaga, kemudian petugas pelabuhan melakukan evakuasi dan membawa ke kapal yang mempunyai alat crane, sehingga peti kemas bisa di angkat kepermukaan.
“Sekitar pukul 17.00 Wita, peti kemas bisa kita angkat kepermukaan di dermaga walaupun kondisinya sudah rusak,” jelasnya.
Akibat dari kelalain yang dibuat sang sopir, Jasra telah menegur pihak perusahaan untuk melakukan evaluasi terhadap sopir agar diberikan sangksi.
“Untung tidak saat kejadian tersebut tidak ada orang yang berdiri di sekitar situ, kalau ada itu akan menjadi musibah di Pelabuhan Murhum Baubau. Ini juga menjadi bahan evaluasi terhadap kami nantinya,” pungkasnya.
Penulis: La Ode Muh. Abiddin