BAUBAU, suryametro.id – Guna mencegah penularan Covid-19 dari lingkungan Metro Entertaint, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Baubau melalui tim gugus tugas penanganan Covid-19, melakukan penyemprotan cairan disinfektan di seluruh bagian bangunan Metro Entertaint, Senin (14/02/2022).
Operational Manager Metro Entertaint, Jamal Hakiki mengatakan, kegiatan penyemprotan kali ini merupakan bentuk dukungan Metro Entertain kepada pemerintah dalam memutus mata rantai Covid-19.
“Apalagi Metro ini salah satu tempat hiburan yang ramai di kunjungi, jadi sangat wajar dan perlu untuk disterilkan untuk menjaga kesehatan kita,” kata Jamal kepada suryametro.id
Selain penyemprotan, upaya lainnya yang dilakukan yaitu penerapan protokol kesehatan yang ketat sesuai anjuran pemerintah salah satunya mewajibkan penggunaan masker kepada seluruh pengunjung Metro Entertaint.
“Protokol kesehatan selalu jadi prioritas untuk diwajibkan,” kata Jamal menutup.
Editor: Adhil