Dapur MBG Banabungi 02 Resmi Beroperasi, Fasilitas Dipuji BGN

BUTON, suryametro.id – Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra, didampingi perwakilan Forkopimda dan koordinator Badan Gizi Nasional (BGN) Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra), meresmikan dapur makan bergizi gratis (MBG) keenam, berlokasi di Desa Banabungi, Kecamatan Pasarwajo, Kabupaten Buton, Selasa (04/11/2025).

Usai diresmikan, Bupati Buton lagnsung meninjau seluruh faslitas yang ada, mulai dari gudang penyimpanan makanan, ruang peralatan dapur, ruang permorsian hingga mencicipi langsung menu perdana dari dapur MBG Banabungi 02, sebelum didistribusikan ke 1.289 penerima manfaat.

Dalam arahannya, Bupati Buton memberikan apresiasi atas kinerja tim yang telah bekerja maksimal mempersiapkan dapur MBG Banabungi 02. Bupati juga menegaskan pentingnya etos kerja dalam menjalankan program MBG agar kualitas tetap terjaga, sehingga bisa mencegah terjadinya insiden keracunan makanan seperti yang pernah terjadi sebelumnya disalah satu dapur di Kabupaten Buton beberapa waktu lalu.

Selain menjaga kualitas makanan, Bupati juga meminta seluruh dapur MBG, khususnya dapur Banabungi 02, untuk memperhatikan sektor pertanian dan peternakan lokal sebagai bagian dari ekosistem penyedia bahan pangan MBG, sesuai arahah Presiden Prabowo untuk meningkatkan perputaran ekonomi daerah melalui penguatan produk lokal.

“Saya optimis dan yakin, dapur Banabungi 02 ini bisa menjadi dapur yang selalu menjaga kualitas makananya. Saya harap, gizi anak penerima manfaat bisa terpenuhi,” ucap Alvin saat memberikan sambutan.

Bupati Buton, Alvin Akawijaya Putra bersama koordinator BGN Kabupaten Buton, Muhammad Juliwan Abadi saat meresmikan dapur MBG Banabungi 02, Selasa (04/11/2025). Doc. suryametro.id

Sementara itu, BGN melalui koordinator di Kabupaten Buton, Muhammad Juliawan Abadi mengungkapkan, saat ini sudah ada enam dapur MBG yang telah beroperasi dari 10 dapur yang ditargetkan oleh Pemda Buton.

Khusus di dapur Banabungi 02 ini, dari hasil sidak awal sebelum persemian, telah melalui proses verifikasi tahap akhir mulai dari kelayakan dapur, sistem sanitasi, penerapan SOP hingga verifikasi terhadap alur penyajian makanan dan petugas dapur.

“Alhamdulillah, dari hasil verifikasi kami, dapur Banabungi 02 ini sangat layak sesuai standar BGN. Dan dapur ini, dipastikan bisa jadi dapur percontohan untuk dapur lain di Buton, baik untuk dapur yang sudah beroperasi maupun yang sementara dalam tahap pembangunan dapur,” ungkap Julian Abadi.

Pemerintah Kabupaten Buton dan BGN berharap, seluruh dapur di wilayah Kabupaten Buton, bisa menyajikan makanan yang baik sesuai standar pemenuhan gizi anak. Sehingga kedepannya, seluruh dapur khususnya Banabungi 02, bisa meminimalisir dan mencegah terjadinya insiden keracunan usai mengkonsumsi menu MBG.

Editor: Adhil

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top