Dihantam Gelombang Tinggi, Perahu Muatan 20 Orang di Kolut Terbalik

150 views
Korban Perahu Tenggelam di Kabupaten Koalaka Utara saat terdampar di Pantai. (Foto: Tangkapan Layar)

KOLAKA UTARA, suryametro.id – Akibat cuaca buruk dan gelombang tinggi, sebuah perahu dengan muatan penumpang 20 orang terbalik di Perairan Berlian Borino, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra).

Hal ini diungkapkan Kabag Ops Polres Kolut, AKP Aswar Anas, Minggu (14/02/2021), awalnya para rombongan usai melakukan rekreasi di Pulau Bintang Desa Tolala akan bertolak menuju Desa Lawata menggunakan perahu.

Namun, lanjutnya, sekira pukul 16.30 Wita perahu yang digunakan para rombongan terbalik akibat cuaca buruk dan gelombang tinggi disekitar Perairan Batu Putih.

Akibat dari kejadian tersebut, para korban yang berada di perahu tersebut terdampar dipinggir pantai. Namun para korban harus dievakuasi, karena terjebak di tebing dengan ketinggian 200 meter oleh anggota Polsek Batu Putih bersama warga.

“Korban semuanya dalam keadaan selamat, 19 orang sehat dan 1 harus dirawat intensif. Semuanya sudah dirujuk ke Puskesmas Latowu,” tutup AKP Aswar.

Sumber: Rilis
Editor: La Ode Muh. Abiddin