Gerak Jalan HUT RI ke-77, Dinas PUPR Promosikan Tenun Muna

161 views
Gerak Jalan HUT RI ke-77, Dinas PUPR Promosikan Tenun Muna. Foto: Iman/suryametro.id

RAHA, suryametro.id – Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR) turut ikut serta dalam kegiatan lomba gerak jalan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-77 di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Dikegiatan lomba tersebut, Dinas PUPR menurunkan dua barisan putra dan putri dimana, kedua barisan tersebut menggunakan tenunan khas Muna.

La Hara, salah satu peserta barisan Dinas PUPR mengungkapkan, tenunan Muna dipakai dalam barisan itu, sebagai bentuk promosi. Tentunya menjadi suatu kebanggaan, jika tenunan khas Kabupaten Muna bisa dikenal secara luas sebagai kekayaan budaya.

Barisan gerak jalan pria Dinas PUPR Kabupaten Muna. Foto: Iman/suryametro.id

“Tenunan Muna ini harus kita promosikan terus, agar lebih dikenal dan mendunia,” ucap La Hara.

Di Momen HUT RI ini juga, harus dimaknai sebagai kebangkitan dalam peningkatan pembangunan daerah di segala infrastruktur.

“Barisan putri dengan nomor urut 16 yang dipimpin Siti Nurjana, Kepala Seksi Bidang Tata ruang. Sementara barisan putra dengan nomor urut 17, dipimpin Adi Mulya, Kabid Bina Marga. Selain tenunan Muna, barisan putri juga menggunakan helm pekerja teknis melambangkan ciri Dinas PUPR,” kata La Hara menutup.

Penulis: Iman
Editor: Adhil