Kasus Positif COVID-19 di Konsel Capai Angka 120 orang

83
Bupati Konsel H Surunuddin Dangga, saat memantau proses vaksinasi pelajar tingkat sekolah dasar. Foto: Udin

ANDOOLO, suryametro.id – Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) mencatat hingga Rabu 16 Februari 2022, angka kasus positif Covid-19 mencapai angka 120 orang pasien positif.

Kabupaten Konsel saat ini tengah menerapkan Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level III, sehingga terus mengenjot percepatan vaksinasi massal.

Hal ini diungkapkan oleh Plt Kadis Kesehatan Konsel dr Boni Lambang Pramana, Kamis (17/2/2022) bahwa data kasus pasien positif Covid-19 menyentuh angka 120.

“Ada 120 kasus positif Corona tersebar di sejumlah Kecamatan, 5 orang sembuh. Mayoritas pasien memilih melakukan isolasi mandiri, tentunya dengan tetap mendapat pemantauan dari Dinas Kesehatan Konsel,” jelas Boni.

Terkait varian Covid-19 yang menjangkit 120 orang tersebut, Boni mengatakan belum memastikan apakah itu omicron atau hanya lainnya, seperti alpha atau delta karena memang di Sultra belum ada alat khusus PCR omicron.

“Namun, bisa saja sudah ada kasus omicron di Sultra mengingat saat ini secara nasional omicron sudah mendominasi kasus Covid-19 di Indonesia yakni dengan porsi 98 persen dan lainnya itu adalah persen,” terangnya.

Boni mengatakan, terkait dengan lonjakan kasus tersebut, Dinkes Konsel akan terus melakukan perawatan dan pemantauan yang intens kepada 115 pasien yang positif tersebut.

Pihaknya juga terus bersinergi dengan Satgas Covid-19 Konsel untuk terus memaksimalkan vaksinasi Covid-19 utamanya menyasar anak usia 6-11 tahun dan Lansia.

Sementara itu berdasarkan Instruksi Mendagri no 11 thn 2022, tentang PPKM di wilayah Sumatera, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua, Konsel kembali berada di level III dan berlaku hingga 28 Februari mendatang.

Reporter: Udin
Editor: La Ode Muh. Abiddin