Pegawai Bank se Kota Baubau di Vaksin

346
Pegawai Bank saat di Vaksinasi Covid-19. (Foto: La Ode Muh. Abiddin)

BAUBAU, suryametro.id – Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Kota Baubau menggelar Vaksinasi Covid-19, di Aula Metro Entertaint, Rabu (7/4/2021).

Vaksinasi Covid-19 diikuti 243 orang, dari delapan Bank yang tergabung dalam BMPD Kota Baubau, diantaranya Bank BCA, Bank BRI, Bank BNI, Bank Mandiri, Bank Danamon, Panin Bank, Bank Sultra, Bank Sinarmas.

Ketua BMPD Kota Baubau, Darman Iskandar menjelaskan, Vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada karyawan Perbankan di Kota Baubau.

“Teman-teman Perbankan ini merupakan garda terdepan terkait perekonomian dan perlu mendapat perlindungan, sehingga kami BMPD Kota Baubau sepakat untuk melakukan Vaksinasi,” ucapnya.

BMPD Kota Baubau lakukan Vaksinasi Covid-19. (Foto: La Ode Muh. Abiddin)

Darman mengatakan, ada kuota vaksin yang disiapkan dari pemerintah melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Baubau, sekitar 200-an Vaksin. Nantinya, yang akan di Vaksinasi sudah melalui screening.

“Kemarin kita daftar itu, ada sekitar 423 orang untuk total seluruh Bank yang tergabung di BMPD ini, untuk mengikuti Vaksinasi Covid-19,” katanya.

“Mudah-mudahan bisa mencukupi semua, harapan kita semoga bisa terakomodir. Kalaupun ada yang belum tervakain, kita berharap masih akan ada gelombang berikutnya,” tambahnya.

Ditambahkan, untuk saat ini yang mengikuti Vaksinasi merupakan karyawan tetap yang ada disemua bagian dari Perbankan Kota Baubau. Kemudian berikutnya nanti karyawan kontrak.

Selama proses Vaksinasi, tidak akan menghambat pelayanan di Bank. Karena ini dilakukan secara bergantian.

BMPD merupakan himpunan Perbankan, ada delapan Bank, meliputi Bank BCA, Bank BRI, Bank BNI, Bank Mandiri, Bank Danamon, Panin Bank, Bank Sultra, Bank Sinarmas.

Penulis : La Ode Muh. Abiddin