Portugal vs Prancis: Ronaldo Ancam Trio Memble Les Bleus

55 views
Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo begitu produktif di Euro 2020 (Euro 2021), sedangkan trio lini depan Prancis masih seret gol. Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo akan beradu tajam dengan trio lini depan Prancis di Euro 2020. (Pool via REUTERS/BERNADETT SZABO)

JAKARTA, suryametro.id – Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo akan jadi ancaman buat trio lini depan Prancis pada laga terakhir Grup F Euro 2020 (Euro 2021) di Puskas Arena, Budapest, Kamis (25/6) dini hari WIB.

Ronaldo menjalani turnamen yang bagus di Euro 2020 walau Portugal saat ini berada di posisi sulit. Pemain berusia 36 itu telah mencetak gol dari dua laga yang dilakoni Portugal.

Ronaldo memborong dua gol saat Portugal mengalahkan Hungaria 3-0 di laga pembuka. CR7 kemudian mencetak satu gol saat Selecao das Quinas takluk 2-4 dari Jerman di laga kedua.

Torehan tiga gol itu membuat Ronaldo masuk dalam persaingan meraih gelar top skor Euro 2020. Ia berada di urutan teratas bersama Romelu Lukaku (Belgia), Georginio Wijnaldum (Belanda), dan Patrik Schick (Ceko).

Produktivitas itu jadi modal Ronaldo untuk laga hidup dan mati melawan Prancis. Dengan ketajaman yang ia tunjukkan, Ronaldo jadi ancaman terbesar buat pertahanan Prancis.

Kontras dengan Ronaldo, lini depan Prancis sejauh ini justru tampil mengecewakan. Trio Kylian Mbappe, Karim Benzema, dan Antoine Griezmann yang digadang-gadang akan jadi ancaman buat tim manapun di Euro 2020 belum tampil sesuai ekspektasi.

Skuad asuhan Didier Deschamps baru mencetak dua gol di turnamen ini. Jumlah gol Prancis lebih buruk dari Portugal dengan lima gol dan Jerman (4 gol).

Dari dua gol itu, hanya satu yang berasal dari trio lini depan mereka; Mbappe, Benzema, dan Griezmann. Sedangkan satu gol lainnya tercipta karena gol bunuh diri bek Jerman, Mats Hummels.

Satu gol itu dijaringkan Griezmann saat Prancis secara mengejutkan ditahan imbang Hungaria pada laga kedua Grup F. Sedangkan Mbappe dan Benzema masih mandul di dua laga awal.

Seretnya gol dari trio lini depan ini jadi masalah tersendiri buat Prancis. Padahal, gol-gol dari Mbappe, Benzema, dan Griezmann begitu dinanti untuk membawa Prancis melangkah sejauh mungkin di Euro 2020.

(CNNIndonesia)