ANDOOLO, suryametro.id – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Ir. Sjarif Sajjang, melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Kantor Bagian Sekertariat Daerah, tujuannya dalam rangka peningkatan disiplin pata Aparatur Sipil Negara (ASN), Selasa (7/12/2021)
Terkait dengan kedisiplinan ini, juga erat kaitannya dengan rencana Pemerintah Daerah (Pemda) Konsel, untuk membayarkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) pada tahun depan. Namun salah satu indikatornya adalah tingkat kehadiran ASN.
Ditegaskan Sekda Konsel Sjarif Sajjang, Sidak hari ini akan jadi bahan laporan kita kepada Bupati, dalam rangka mendorong kedisiplinan lingkup Pemda Konsel. Masalah disiplin ini juga, kita sudah sering sampaikan, terbaru melalui apel Senin kemarin oleh Wabup Konsel Rasyid.
“Akhir tahun ini semuanya kita rampungkan, termasuk tadi saya sudah cek kebersihan ruangan, dan sangat disayangkan jika tidak ada kepedulian, sehingga kita temukan ada ruangan sudah banyak sarang laba-laba. Padahal ini erat kaitannya dengan kenyamanan bekerja dalam hal pelayanan,” bebernya.
Terkait Sidak hari ini, kan menjadi bahan evaluasi, yang juga akan disampaikan kepada Bupati, apa lagi tadi ada orang BPJS datang untuk mencari salah satu bagian, namun tidak ada orang.
“Kantor bagian tersebut akan kita cek ulang lagi, apa alasannya tidak hadir, apa sakit atau ada kendala lain. Karena memang Sidak yang saya lakukan hari ini tanpa direncakana dan spontan saja,” ungkapnya.
Adapun Kantor Bagian yang kita datangi hari ini, Bagian Ortala, SDA, Hukum, Perencanaan dan terakhir Pemerintahan. Secara umum memang ada beberapa bagian yang pimpinannya tidak hadir, namun dengan alasan yang jelas yakni karena sakit. Namun kita akan jalan terus, termasuk di Dinas-dinas.
Harapannya, untuk para OPD jangan karena akhir tahun sehingga lalai, apalagi mendekati pertanggungjawaban terakhir. Karena semua kegiatan yang sudah berjalan selama satu tahun harus dipersiapkan karena akan ada audit.
“Terkait kedisiplinan bagi ASN yang malas akan ada sanksi tegas menanti,” tutupnya.
Reporter: Udin