ANDOOLO, suryametro.id – Bupati Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), H Surunuddin Dangga, resmikan asrama mahasiswa yang akan ditempati oleh putra putri asal Konsel, khususnya dari Kecamatan Laonti yang melanjutkan pendidikan di Kota Kendari.
Asrama mahasiswa yang berlokasi di Kota Kendari, dibangun melalui kerjasama Pemda Konsel bersama PT Gerbang Multi Sejahter (GMS), salah satu perusahaan tambang nikel di Sultra.
Dalam sambutannya, Surunuddin mengatakan, pembangunan asrama mahasiswa ini merupakan bantuk kepedulian terhadapa pembangunan konsel, khususnya pada pembangunan sumber daya manusia (SDM).
“Mewakili jajaran pemerintah dan masyarakat, saya ucapkan terima kasih. Semoga perusahaan lainya yang ada di Konsel, bisa mencontoh GMS atas kepeduliannnya membantu pemerintah dan efeknya langsung bisa dirasakan oleh masyarakat,” kata Surunuddin, Senin (10/01/2022).
Kedepannya, asrama mahasiswa itu bakal ditempati oleh para pelajar asal Konsel dan diutamakan bagi mereka yang belum mendapatkan tempat tinggal atau tanda sanak saudara di Kota Kendari.
“Setiap mahasiswa yang menempati asrama, punya kewajiban untuk menjaga dan merapat asrama. Jangan lagi harapkan nanti perusahaan yang datang urus ini dan itu. Semuanya wajib menjaga ketertiban juga kenyamanan,” pesan Bupati Konsel.
Sementara itu, Direktur utama PT GMS Jiang Wang dalam sambutanya memberikan ucapan terima kasih dan apresiasi tinggi atas jalinan kerjasama Pemda Konsel bersama PT GMS. Dengan adanya asrama mahasiswa ini, warga Konsel yang menimba ilmu di Kota Kendari bisa lebih terbantukan serta dimudahkan dalam proses menimba ilmu di perguruan tinggi.
“Kami memiliki kewajiban dan tanggung jawab kepada masyarakat atau penduduk lokal, untuk memberikan kesempatan kerja sebanyak mungkin dan miningkatkan pendidikan lokal dan ekonomi lokal,” ungkap Jiang Wang kepada Bupati dan seluruh Forkopimda Konsel yang hadir dalam acara peresmian tersebut.
Reporter: Udin
Editor: Adhil