Kapolres Tanggapi Serius Foto Bukber Protokoler Baubau yang Viral

110 views
Kapolres Baubau, AKBP Rio Tangkari. (Foto: suryametro.id)

BAUBAU, suryametro.id – Viralnya foto buka puasa bersama Protokoler Kota Baubau, mendapat banyak tanggapan dari seluruh pihak.

Seperti halnya Kapolres Baubau, AKBP Rio Tangkari, yang akan dengan serius menindaklanjuti foto yang sedang viral itu.

“Kami akan tindak lanjuti info ini,” ucap Rio, saat di hubungi suryametro.id, Minggu (9/5/2021).

Ia menambahkan, terkait viralnya foto Protokoler Baubau yang diduga melanggar itu, ia akan melakukan klarifikasi sama pihak terkait.

“Kita akan klarifikasi,” jelasnya singkat.

Rio berpesan, agar jangan lengah dalam mengendalikan Covid-19. Disiplinlah dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes).

“Menerapkan prokes adalah upaya dan tanggung jawab semua orang, terlebih publik figur agar menjadi tauladan dalam hal tersebut,” pungkasnya.

Baca Juga : Foto Bukber Sejumlah Pegawai Protokoler Baubau Tersebar di Dunia Maya, Netizen Geram

Sebelumnnya, foto buka puasa bersama (Bukber) yang di diduga dilakukan oleh Protokoler Kota Baubau tersebar di dunia maya.

Sontak foto yang uploud oleh akun facebook Ilwan iwan tersebut kemudian mendapat kecaman di dunia maya.

Setelah di uploud banyak nitizen yang memberikan kementarnya bahkan kepala dinas pemuda dan olahraga juga ikut berkomentar” lagi-lagi melanggar aturan….dilarang buka puasa bersama malah diposting ini kegiatan” tulis darusalam.

Terlihat Foto ini di uploud akun Ilwan lwan iwan sembari memberi caption “buka puasa bersama keluarga besar protokol kota baubau”

Foto ini di uploud pada tanggal 8 mei 2021 di salah satu Hotel di Kota Baubau.

Diketahui bersama sudah ada, Surat Edaran (SE) Nomor 800/2794/SJ tentang Pembatasan Kegiatan Buka Puasa Bersama pada Bulan Ramadhan dan Pelarangan Open House/Halalbihalal pada Hari Raya Idulfitri 1442 H/Tahun 2021, yang ditandatangani Mendagri pada Selasa (04/05/2021).

(adm/lma)