Selain Prokes, Babinsa Mawasangka Juga Edukasi Ketahanan Pangan

76 views
Babinsa Koramil 1413-04/Mawasangka, Koptu Supardin saat melakukan sosialisasi. (Dok. for suryametro.id)

LABUNGKARI, suryametro.id – Meningkatkan hasil kebun di masa pandemi Covid-19, Babinsa Koramil 1413/04 Mawasangka, Kamis (28/1/2021) berikan edukasi ketahanan pangan di Desa Oengkolaki, Kabupaten Buton Tengah (Buteng).

Selain itu, Babinsa mengimbau masyarakat dalam menjalankan aktivitas untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes).

Babinsa Koramil 1413-04/Mawasangka, Koptu Supardin mengatakan, kegiatan tersebut merupakan arahan langsung Panglima kodam XIV/Hasanuddin mayjen TNI Andi Sumangerukka.

Lanjutnya lagi, bahwa salah satu cara untuk memerangi wabah covid-19 selain menjalankan prokes adalah peran serta anggota Babinsa diwilayah untuk merangkul dan menggandeng warga dalam meningkatkan ketahanan pangan.

Supardin menjelaskan, saat menjumpai salah seorang warganya yang berprofesi sebagai petani, dalam masa pandemi dikeluhkan keterbatasan tenaga dan ekonomi serta kondisi kebun yang kurang terawat.

“Tenaga kami sudah tidak kuat lagi berkerja sehingga kebun kami tidak terawat baik dan juga ini terpengaruh pendapatan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ucapnya menirukan kata seorang warganya.

Melihat kondisi itu, Koptu Supardin memberikan semangat dengan memberikan arahan-arahan agar tetap meningkat hasil kebun sebagai lumbung ketahanan pangan agar dapat memenuhi kehidupan sehari-hari serta memberikan pemahaman prokes dimasa pandemi covid-19.

Giat yang dilakukannya bertujuan untuk memberikan sumbangsi berupa tenaga dan pikiran sebagai wujud rasa peduli dan kepekaannya sebagai seorang babinsa untuk membangkitkan semangat para petani.

Katanya lagi, dalam meningkatkan hasil kebun mereka sebagai lumbung ketahanan pangan agar dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka selama masa pandemi covid-19 serta selalu menerapkan prokes dalam aktivitas sehari-hari.

Ia menambahkan, selama pandemi ini masyarakat mulai putus asa dan kehilangan rasa percaya diri dalam meningkatkan hasil kebun mereka, serta disini pentingnya peran seorang babinsa.

“Kami hari ini hadir menjadi sebagai motifator dalam memberikan semangat,tenaga dan pikiran kepada warga petani agar jangan berpangku tangan dan pasrah dengan keterbatasan ekonomi karena jati diri rakyat indonesia adalah memiliki jiwa juang dan kerja keras yang tinggi,” tutupnya.

Reporter: Ahmad Subarjo

Editor: La Ode Muh. Abiddin